Tips & Trik

5 Langkah Ampuh Strategi Pemasaran Mulut ke Mulut

Paul Rand, seorang art director ternama dari Amerika Serikat menyampaikan, 92% dari responden berkata bahwa pengaruh terbesar dari barang atau jasa yang mereka beli berasal dari rekomendasi teman, kerabat, dan juga orang yang sangat mereka percayai. Itulah alasan mengapa strategi pemasaran word of mouth atau mulut ke mulut akan senantiasa menjadi strategi pemasaran yang efektif.

Jadi, bila Anda ingin masyarakat tertarik kepada produk yang Anda jual, Anda bias mempelajari dan menggunakan strategi pemasaran mulut ke mulut. Untuk itu, ketahui beberapa hal yang harus Anda perhatikan agar bias menguasai strategi pemasaran yang satu ini:

1. Ciptakan kesan unik bagi pelanggan

Bisnis yang unik akan meninggalkan kesan yang mendalam bagi pelanggan. Nah, lantas apakah Anda harus menjual sesuatu yang unik dan berbeda? Tidak juga.

Anda bisa menjual barang-barang biasa dengan cara yang luar biasa. Misalnya dengan menggunakan kemasan yang unik, varian rasa yang baru, atau dengan kutipan-kutipan yang menggelitik di media sosial. Bisnis Anda akan melekat di hati pelanggan dan membuat mereka membicarakannya dengan orang terdekat.

2. Perlakukan pelanggan dengan baik

Selama pelanggan tidak menyalahi etika, Anda harus bersikap sopan kepada pelanggan. Jangan mudah emosi dan merasa tinggi, apalagi saat usaha sedang laris-larisnya. Ingat, bahkan satu pelanggan pun tetap berharga.

 

 

Apabila pelanggan merasa puas dengan pelayanan Anda, maka pelanggan pun akan merekomendasikan produk Anda kepada orang lain.

3. Terbuka terhadap kritik dan saran

Tanyakan kepada para pelanggan terkait apa yang seharusnya diperbaiki dari produk Anda. Dengan melakukan cara ini, pelanggan pun akan merasa dilibatkan dalam pengembangan produk Anda, dan mereka pun akan merasa lebih dihargai. Mereka pun tidak akan segan untuk membicarakan bahkan mempromosikan produk Anda.

4. Buat event

Media social sangatlah ampuh untuk menjadi alat dalam menjalankan strategi mulut ke mulut. Bagaimana caranya? Anda bias membuat event seperti lomba di media sosial, untuk mendorong orang agar mempromosikan produk Anda dan merekomendasikannya kepada rekan-rekan mereka.

5. Gunakan KOL (Key Opinion Leaders)

Berkat kehadiran media sosial, muncul sebuah profesi baru bernama pemengaruh, atau yang biasa dikenal sebagai influencers atau KOL (Key Opinion Leaders). KOL berasal dari berbagai jenis profesi. Mereka bias saja seorang seniman, penulis, pengusaha, dokter, dan juga actor serta aktris. Mereka memiliki pengikut yang banyak dan bias bekerjasama dengan Anda untuk mempromosikan produk.

 

Yang harus Anda perhatikan dalam melakukan lima strategi pemasaran di atas adalah, sesuaikan dengan bujet dan juga dengan tema produk Anda. Dijamin, produk Anda pun akan segera dikenal oleh banyak orang dan mengalami peningkatan omzet.

 

 

Bikin.co Staff

Recent Posts

Produksi Jaket Varsity Lebih Mudah di Konveksi BIKIN.CO

Mendapatkan jaket varsity yang keren tidak perlu repot lagi, karena kini ada Konveksi BIKIN.CO yang…

2 years ago

Konveksi Wearpack Bikin.co

Konveksi wearpack merupakan salah satu bagian penting dalam persiapan pengadaan seragam wearpack perusahaan. Wearpack yang…

2 years ago

Konveksi Kemeja Tactical Bikin.co

Kemeja tactical merupakan salah satu bagian penting dalam persiapan kegiatan outdoor. Kemeja tactical yang sesuai…

2 years ago

BIKIN.CO Konveksi Seragam Kerja Berkualitas dan Bergaransi

Apa itu seragam kerja? Seragam kerja merupakan salah satu bagian penting dalam perusahaan, karena seragam…

2 years ago

Mengenal Seragam Wearpack

Seragam Wearpack adalah salah satu jenis seragam yang saat ini banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan di…

2 years ago

Ini Cara Memilih Konveksi Kemeja untuk Perusahaan dan Komunitas

Konveksi kemeja untuk perusahaan dan komunitas sudah ada banyak tersebar di Indonesia. Namun, konveksi yang…

3 years ago